Prediksi Real Madrid vs Manchester United - ICC 2017 Amerika Serikat Senin (24/7/2017) Pkl 04.00 WIB. Siaran Langsung Trans7
Duel Madris vs United di turnamen pramusim ini menjadi tes kedua tim sebelum bertemu pada laga sebenarna di ajang Piala Super Eropa 2017, 8 Agustus 2017.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, kemungkinan akan memainkan kombinasi pemain junior dan senior karena alasan kebugaran.
Bagi Madrid, melawan Manchester United merupakan laga perdana setelah menjuarai Liga Champions 2016-2017. United sudah tiga kali bermain di Amerika, yakni kontra LA Galaxy, Real Salt Lake, dan Manchester City dengan kemenangan 5-2, 2-1, dan 2-0.
Zidane tentu tidak ingin mengambil risiko langsung memainkan para pemain terbaik. Sejumlah pemain akan tampil dengan menit terbatas lantaran baru beberapa hari berlatih setelah menjalani libur musim panas.
Dalam laga ini Real Madrid tidak akan diperkuat Cristiano Ronaldo yang masih mendapat jatah berlibur.
Di kubu Manchester United, pelatih Jose Mourinho terus melakukan rotasi pemain untuk menentukan kompsisi terbaik di musim 2017-2018, termasuk menurunkan dua pemain barunya, Victor Lindelof dan Romelu Lukaku.
Lukaku mengaku tak sabar ingin mencetak gol ke gawang Madrid. "Seperti yang sudah pelatih katakan, bagi kami pertandingan nanti akan menjadi sesi latihan (percobaan) yang bagus untuk melihat seberapa besar kami sudah berkembang," katanya kepada MUTV.
"Madrid akan menjadi lawan yang tangguh, namun kami ke sini untuk bekerja keras. Kami ingin semakin fit dan bermain lebih baik karena kami sudah semakin dekat dengan musim kompetisi yang baru," katanya.
Di pertemuan terakhir, The Red Devils sukses mengalahkan Los Blancos dengan skor 3-1 diajang ICC 2014.
Madrid akan bermain tanpa Ronaldo yang berlibur. Ketidakhadiran Ronaldo, juga James Rodriguez yang dipinjamkan ke Bayern Munchen dan Alvaro Morata yang sudah pindah ke Chelsea, menjadi peluang bagi duet Karim Benzema dan Gareth Bale untuk berunjuk gigi.
Head to head Real Madrid vs Manchester United
2/8/2014 - Manchester United 3-1 Real Madrid (International Champions Cup)
5/3/2013 - Manchester United 1-2 Real Madrid (Liga Champions)
13/2/2013 - Real Madrid 1-1 Manchester United (Liga Champions)
22/4/2003 - Manchester United 4-3 Real Madrid (Liga Champions)
7/4/2003 - Real Madrid 3-1 Manchester United (Liga Champions)
Lima pertandingan terakhir Real Madrid
3/6/2017 - Juventus 1-4 Real Madrid (Liga Champions)
21/5/2017 - Malaga 0-2 Real Madrid (La Liga)
17/5/2017 - Celta Vigo 1-4 Real Madrid (La Liga)
14/5/2017 - Real Madrid 4-1 Sevilla (La Liga)
10/5/2017 - Atletico Madrid 2-1 Real Madrid (Liga Champions)
Lima pertandingan terakhir Manchester United
20/7/2017 - Manchester United 2-0 Manchester City (International Champions Cup)
17/7/2017 - Real Salt Lake City 1-2 Manchester United (Persahabatan)
15/7/2017 - LA Galaxy 2-5 Manchester United (Persahabatan)
24/5/2017 - Ajax Amsterdam 0-2 Manchester United (Liga Europa)
21/5/2017 - Manchster United 2-0 Crystal Palace (Premier League)
Sahabat Sport7 nggak sabar melihat aksi @RomeluLukaku9 kan?@my_supersoccer pic.twitter.com/KdlOINZdaN— SPORT7 (@sport7trans7) July 22, 2017
Prediksi Susunan Pemain
Real Madrid: Keylor Navas, Sergio Ramos, Marcelo, Dani Carvajal, Raphael Varane, Luka Modric, Toni Kroos, Casemiro, Isco, Gareth Bale, Karim Benzema.
Manchester United: David de Gea; Anyonio Valencia, Eric Bailly, Victor Lindelof, Fuso-Mensah; Michael Carrick, Paul Pogba; Henrick Mkhitaryan, Jesse Lingard, Marcus Rashford; Romelu Lukaku.*