KOMEDIAN Rizky Firdaus Wijaksana alias Uus meminta maaf kepada umat Islam terkait cuitannya yang mengolok-olok ulama.
"Tadi saya menerima Rizky Firdaus Wijaksana (Uus Komedian) di MUI. Ia meminta saran dan bimbingan berkenaan dg "Heboh Tweeter"-nya. Krn banyak umat dan masyarakat yg tersinggung sehingga opininya malah jadi fitnah," tulisnya.
Postingan KH Cholil Nafis itu mendapat beragam komentar dari Facebooker. Salah satunya menyarankan agar Uus meminta maaf langsung kepada Habib Rizieq Shihab yang sudah dihinanya.
Kabar kedatangan Uus ke MUI dikemukakan Ketua Komisi Dakwah dan Pengembangan Masyarakat MUI, KH Muhammad Cholil Nafis, melalui akun Facebooknya, Kamis (2/3/2017), dengan judul posting "Uus Minta Maaf".
"Tadi saya menerima Rizky Firdaus Wijaksana (Uus Komedian) di MUI. Ia meminta saran dan bimbingan berkenaan dg "Heboh Tweeter"-nya. Krn banyak umat dan masyarakat yg tersinggung sehingga opininya malah jadi fitnah," tulisnya.
Dikemukakan, uus meminta maaf kepada umat Islam, khususnya kepada Alim Ulama atas opininya. "Ia sebenarnya berniat baik dg opininya utk memberi kritik kepada umat muslim, namun ternyata berbalik menjadi masalah," tulis Kyai Cholil.
"Saran saya dan disetujui Kang Uus agar dilakukan oleh Uus ialah meminta maaf kepada umat dan menghapus tweetnya yg telah melukai perasaan umat dan akan mengubah metode kritiknya dengan cara yangg lebih santun dan konstruktif," imbuhnya.
Kyai Cholil juga meminta masyarakat mengakhiri polemik yang kurang produktif dan memaafkan Uus yang telah meminta maaf.
"Saran saya dan disetujui Kang Uus agar dilakukan oleh Uus ialah meminta maaf kepada umat dan menghapus tweetnya yg telah melukai perasaan umat dan akan mengubah metode kritiknya dengan cara yangg lebih santun dan konstruktif," imbuhnya.
Kyai Cholil juga meminta masyarakat mengakhiri polemik yang kurang produktif dan memaafkan Uus yang telah meminta maaf.
"Ia akan mengubah cara komunikasinya dengan pola yang lebih baik, juga akan menghindari bahasa yang bisa disalahpahami," tutupnya.
Postingan KH Cholil Nafis itu mendapat beragam komentar dari Facebooker. Salah satunya menyarankan agar Uus meminta maaf langsung kepada Habib Rizieq Shihab yang sudah dihinanya.
"Minta maafnya ke Habib Riziq dong,,,, pelawak Garing," tulisnya.
"Permintaan Maaf haruss langsung kepada yang bersangkutan. Anda harus arahkan terlebih dahulu. Uus ditunggu di Markas FPI Mega Mendung," timpal yang lainnya.
Ada juga yang komentar kasar seperti pemilik akun Haris Oxford: "Klo dah di blacklist oleh media dan TV.... klo dah dimusuhi masyarakat.. klo udah bangkrut.... baru minta maap... dasar muka tembok.."
Ada juga yang memuji dan menyarankan aga ia tobat. "Ya bgus minta maaf kalau bisa taubat juga," tulisnya.*