Timnas Brasil tersingkir di Piala Dunia 2022 Qatar. Tim Samba dikalahkan Kroasia melalui adu penalti. Warganet beranggapan, Brasil tersingkir gegara "karma" kucing.
Dalam sebuah konferensi pers menjelang laga tersebut, seorang ofisial Brasil diketahui "melempar" kucing yang naik ke meja konferensi pers kala itu. Akun federasi sepak bola Brasil (CBF) pun banjir komentar setelah aksi membuang kucing tersebut.
Puncaknya, para pecinta kucing mengait-ngaitkan peristiwa itu dengan kekalahan Brasil tadi malam. Akun Troll Football, menggumam kekalahan Brasil merupakan kutukan kucing tersebut.
"Kucing ini telah mengutuk Brasil," tulisnya. Akun lainnya menyebut kekalahan Brasil merupakan sebuah karma.
Akun populer di Brasil juga membahas persoalan insiden kucing tersebut dengan kekalahan Brasil.
"Beberapa orang mengatakan Brasil tersingkir dari Piala Dunia oleh Kroasia setelah petugas media Brasil melempar kucing liar saat konferensi pers FIFA. 'Kutukan kucing'?" tulis akun Brazilian Report. (CNN)
O gato quis ficar perto do Vini Jr, mas foi impedido. pic.twitter.com/cNboVrme6N
— Ricardo Magatti (@RMagatti) December 7, 2022